Senin, 26 Maret 2018

Pria yang itu (2)


Kamu adalah batu angkuh
Kugerogoti kau sampai lunak
Sebab aku lumut
Yang keras kepala
Kamu adalah sungai ngilu
Tempat ikan-ikan
Saling bicara satu sama lain
Kamu adalah singkat cerita
Sebuah inti
Tengah dan satu
Kamu adalah kertas
Yang dilipat jadi pesawat
Terbang bebas
Dan mendarat pas
Kamu adalah masa lalu
Yang aktif
Menjadi semakin kini
Kamu adalah tebakan gila
Yang kulontarkan pada langit cerah
Matahari berbinar
Dan seribu burung di udara

3-5.9.14

1 komentar:

Anak tangga dan bangku taman

Seperti anak tangga yang merahasiakan langkah kaki di malam hari. Seperti bangku taman yang merekam dinginnya fajar untuk diperam sampai han...